Cara Menghilangkan Semut

Posted by

Memiliki rumah yang bersih dan rapi serta tertata dengan indah adalah idaman setiap orang, Namun saat hidup di dalam rumah, semut menjadi gangguan yang menjengkelkan, salah satu masalah yang sering dihadapi dirumah adalah kehadiran semut yang terus-terusan menghiasai dinding dan tembok rumah, apalagi saat tersedia berbagai makanan dan minuman manis yang telah siap saji di meja makan, almari maupun tempat lainnya.

Tentunya kita akan dibuat tidak nyaman oleh ulah kedatangan semut ketika makanan yang ada di meja makan dikerubuti oleh semut, apalagi itu makanan favorit kita, jengkel sekali rasanya. Ditambah lagi kita belum mencicipi sama sekali itu makanan, eh malah diduluin sama semut. 

Sebenarnya cara terbaik untuk melindungi makanan di dapur, almari dan berbagai tempat lain adalah dengan cara memberi garis pembatas dengan kapur anti semut yang sudah banyak dijual dipasaran, kapur ini juga dapat mencegah kecoa serta serangga lainnya untuk mendekati makanan dan atau tempat tempat penting lainnya.

Namun bagi anda yang menginginkan cara alami dan kebetulan jauh dari pasar atau tidak menemukan kapur anti semut di toko toko terdekat dirumah anda berikut adalah Cara Mengusir Semut di Meja Makan , Almari dan beberapa tempat yang biasa dilalui oleh semut dengan menggunakan bahan-bahan alami yang aman untuk makanan :

1. Bubuk Kopi
 Kopi selain enak diminum ternyata juga bisa untuk mengusir semut. Aroma kopi yang menyengat itu sangat tidak disukai oleh semut. Caranya pun mudah, cukup taburkan bubuk kopi di tempat-tempat yang biasa dilalui oleh semut, misal di meja makan taburkan di kaki-kaki meja makan.

2. Jeruk Nipis
Jeruk nipis juga ampuh untuk mengusir semut. Caranya belah jeruk nipis, lalu peras airnya ditempat yng biasa dilalui semut, atau di kaki meja makan, selalin itu daging buah jeruk nipis juga bisa untuk mengusir semut, taruhlah di sekitar makanan yang ada di meja makan untuk melindungi makanan kita dari serbuan semut.

3. Daun Sirih
Daun sirih selain bermanfaat sebagai obat ternyata ampuh juga untuk mengusir semut. Caranya, remas daun sirih lalu letakkan di tempat yang biasa dilalui semut atau taruh di kaki meja makan. Semut akan pergi karena aroma daun sirih yang menyengat.

4. Minyak Kayu Putih
Minyak kayu putih selain untuk menghangatkan badan bisa juga dipake untuk mengusir semut. Tuangkan pada tempat yang biasa dilalui semut atau di kaki meja makan. Semut tidak suka dengan aroma dari minyak kayu putih.


Blog, Updated at: 4:06 PM

0 comments:

Post a Comment